Latest Updates

Tips Agar Terhindar Penipuan Online

Berjualan Online memang sedang booming dengan adanya fasilitas internet yang sudah sangat terjangkau sekarang. Ini ditandai dengan banyaknya ecommerce yang bermunculan di Indonesia seperti Lazada, Blibli, Bhinneka, Tokopedia, Evelenia dan masih banyak yang lainnya.
Bahkan bisnis ini pun tumbuh pesat dengan makin berkembangnya trend belanja online dimana kita dengan mudah membeli barang di depan gadget kita ataupun laptop kita. Dengan potensi yang begitu besar muncul pula masalah yang lain yaitu menyangkut penipuan online.

Ini Pengalaman Pertama saya,Sekitar Tahun 2010 saya pernah menjadi korban oknum penipuan di Tokobagus yang sekarang menjadi OLX,Karena Kurangnya pengalaman saya dalam jual beli online menjadikan saya mudah tertipu dengan modus penipuan mereka.
Pada tahun itu booming yang namanya Smartphone Blackberrry dan Dengan Sedikit Rezeki saya pun ingin membelinya.
Saya melihat Iklan Smartphone Blackberry 8520 cueve gemini dengan harga 550rb (Baru).
Kemudian langsung saya lihat Contact Personnya dan langsung Tawar Menawar Via SMS,Singkat Cerita Harganya Jadi 500rb Dan Transaksinya,Saya Membayar Setengahnya 250rb Dan Setelah Barang Sampai Baru saya Lunasi.
Nah Setalah Saya Transfer ke nomer rekeningnya dan saya kirim alamat saya,tapi setelah beberapa hari saya tunggu Blackberry Pun tak tiba juga,Jangankan Si-BB Kotaknya aja tidak sampai.


Bagi anda yang belum berpengalaman berbelanja online silahkan diperhatikan beberapa tips berikut agar terhindar dari penipuan online shop :

- Cermati Profil Penjual online Shop

Anda yang baru pertama kali belanja online harus dicermati dulu profil penjual tersebut. Apakah penjual tersebut memang terpercaya atau tidak anda dapat melihat berbagai review di internet. Satu hal yang perlu diperhatikan adalah apakah situs tersebut dimiliki oleh perusahaan tersebut atau cuma forum yang masih diragukan kepercayaan penjualannya.
Sebut saja seperti Kaskus yang merupakan tempat jual beli online yang besar. Perhatikan profil dari user yang menjual di kaskus. Kalau bisa coba kenali siapa yang jual cari tahu mengenai profil user tersebut dapat mencari di dalam kaskus sendiri ataupun di Google. Kemudian perhatikan testimonialnya apakah sesuai dengan yang diberikan ataupun tidak.
Kalau pemain besar seperti Lazada , Blibli, Rakuten ataupun Bhinneka tidak usah diragukan lagi karena barang memang mereka yang miliki dan sudah terpercaya dengan toko online mereka. Perhatikan juga profil perusahaan tersebut yang menjual barang.

 

- Jangan Mudah Tergiur dengan Harga murah

Ini penting bagi anda yang ingin berbelanja online. Perhatikan harga tersebut apakah terlalu murah untuk level barang tersebut atau tidak. Jika memang ada event promo besar seperti akhir tahun memang gak masalah akan tetapi jika tidak ada promo dan penjual tidak begitu tahu jangan mudah tergiur dengan harga murah.
Harga murah biasanya berujung dengan kualitas barang yang jelek ataupun malah penipuan. Jadi hati hati jika ada penawaran spesial dengan harga yang sangat tidak wajar anda perlu mencari tahu lebih lanjut.

- Gunakan Rekening Bersama

Banyak toko online yang sudah memberikan fasilitas rekening bersama seperti Kaskus dengan KasPay. Manfaatkan layanan ini untuk menjamin bahwa anda tidak akan terkena penipuan. Dengan adanya rekening bersama pihak ketiga berarti anda akan dijamin dengan barang yang anda dapatkan dengan berbelanja online.
Seperti Tokopedia dan Elevenia juga sudah memberlakukan rekening bersama dimana penjual baru mendapatkan uang setelah pembeli mendapatkan barang. Dan pembeli juga sudah membayarkan ke pihak toko online. Jadi asas kepercayaan yang dibangun menjadi lebih besar.

0 Response to "Tips Agar Terhindar Penipuan Online"

Post a Comment